Jumat, 30 September 2016

5 Cara Menghemat Paket Data Internet di Android




Apakah kamu termasuk orang yang boros kuota data internet ? Hal tersebut pasti sangat
mengesalkan,belum lagi ketika kamu harus membeli kuota lagi,pasti mahal,masih mending
kalau kamu sedang punya uang,kalau tidak punya uang yah mungkin harus menunggu bulan
depan kali.

Meski begitu ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar kamu dapat menghemat penggunaan
kuota data pada android.Sumber dari Android PIT.

Berikut ini adalah cara - caranya.

1.Batasi Background Data

Membatasi Background Data adalah cara paling mudah dan ampuh untuk menghemat penggunaan
kuota data android. Background Data dapat diartikan sebagai seluruh trafik penggunaan internet
yang berjalan meskipun kamu sedang tidak menggunakan aplikasi. Seperti sinkronisasi email,widget
cuaca,dll.


Untuk membatasi background data caranya adalah dengan masuk ke Setting > Data > Usage > Restrict Backgroud Data.

Kamu juga bisa background data untuk setiap aplikasi. Caranya dengan masuk ke Setting > Apps (pilih aplikasi) dan batasi background data-nya.



Sinkronisasi akun Google pun bisa dibatasi background datanya,sekaligus bisa menghemat penggunaan kuota data. Caranya dengan masuk ke Setting > Accounts > Google > pilih akun Google yang akan dibatasi.

2.Nonaktifkan Auto Update Aplikasi

Hal yang membuat kuota cepat habis terkuras adalah fitur Auto Update aplikasi pada Google Play Store.
Untuk memastikannya,cek pada setting Google Play Store kamu. Jika ternyata kamu menerapkan fitur
Auto Update untuk aplikasi,pastinya hal ini akan membuat kuota cepat habis.

Nah,pastikan kamu memilih auto update aplikasi pada Google Play Store lewat jaringan internet
wi-fi saja. Agar kuota tidak cepat habis.



Caranya adalah, masuk ke Google Play Store, pilih Setting, kemudian masuk ke pilihan paling atas, yakni Auto Update Apps. Pastikan kamu memilih Auto-update apps over Wi-Fi only.

3.Jangan Gunakan Aplikasi Music Streaming

Aplikasi music streaming seperti Spotify atau Joox akan dapat menguras kuota data kamu dengan cepat.
Sama dengan saat kamu sedang memutar video livestreaming pada aplikasi youtube dan semacamnya.

Lebih baik kamu menyimpan/download banyak lagu dibanding menggunakan aplikasi music atau livestreaming.


4.Identifikasi Aplikasi yang Mengkonsumsi Kuota Data

Aplikasi diandroid kebanyakan merupakan aplikasi yang harus terhubung dengan koneksi internet.
Hal ini termasuk salah satu hal yang membuat pemakaian kuota data menjadi boros.

Ada baiknya kamu mengidentifikasi aplikasi - aplikasi yang memiliki konsumsi banyak kuota data.
Caranya buka Setting kemudian pilih Data Usage. Di sana kamu bisa melihat aplikasi apa saja yang mengonsumsi paling banyak kuota. 


5.Gunakan Wi-Fi

Jika kamu sedang berada di tempat - tempat umum seperti di kantor, coffee shop, atau pusat perbelanjaan.
Ada baiknya kamu menggunakan Wi-Fi sekitar kamu ketika kamu sedang ingin ber-Internetan.


Hal ini dapat meminimalisir penggunaan kuota data pada smartphone anda.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Fanspage Facebook

Fanspage Twitter